Senin, 12 Desember 2016

Fantastic Beasts and Where To Find Them VS Harry Potter

Sebelum baca post berikut ini disunahkan untuk baca post sebelum ini. Jika belum baca silahkan baca [REVIEW] Fantastic Beasts and Where To Find Them.

Judul yang lumayan panjang, hem.

VS alias versus itu identik sama sesuatu yang berlawanan ya. Dan biasanya kita akan memilih salah satunya. #ebenergaksihkokguesoktau #kayaknyasihbener #biarkanhestekberbicara

Tapiiiii VS yang gue maksud di sini tidak seperti itu. Ditulisan ini gue lebih condong pada perbedaan yang ada diantara kedua film ini, dan gue gak mendukung salah satunya, dan ini gak merugikan siapapun. Karena akan sulit sekali jika harus memilih “Film mana yang lebih kamu sukai? FBWTFT apa HP?”. Gue lebih milih ngerjain seribu soal kalkulus daripada harus jawab pertanyaan ini. #sedapppp #apaanyangsedap #lokatasopbuntut #lagilagihestekberbicara

Suka banget liat iniiii <3
Sebelum hestek makin banyak berbicara mari kita langsung menuju teekaaapeeeeeee....

*soundtrack film Harry Potter*

NOVEL

Semua orang tau kalau film Harry Potter dibuat berdasarkan novel fenomenal fantastis ewsem emejing dengan judul yang sama karya J.K. Rowling. Sejak peluncuran novel pertamanya (kalo gak salah taun 1998) novel ini langsung hitz di semua kalangan baik anak-anak, remaja, bapak-bapak, ibu-ibu, kakek-kakek, dan nenek-nenek (meskipun awalnya banyak orang beranggapan kalau novel ini cuma novel untuk anak-anak). Novel pertama pun terus menerus mengalami pencetakan ulang dan terjual jutaan kopi. Namun dibalik kesuksesan itu terdapat jerih payah tante Rowling yang terus mengalami penolakan hingga 11 kali (kalo gak salah lagi) di setiap perusahan penerbit buku yang ia datangin. Dan sekarang pasti nyesel berat tuh penerbit yang nolak tante Rowling. Yakin deh. Akibat keberhasilan seri pertama, tidak perlu lagi tante Rowling bersusah payah menghitung jumlah pasir di Gurun Sahara untuk memperjuangkan novel-novel selanjutnya. Novel-novel selanjutnya selalu ditunggu dan untuk hari pertama peluncurannya berhasil menjual hingga jutaan kopi juga. Dan tak lupa novel ini juga sudah diterjemahkan dalam puluhan bahasa.

Berbeda dengan FBWTFT, film ini tidak didasarkan pada novel. No clue sama sekali saat nonton film ini, berbeda dengan HP yang kita udah tau ceritanya kalo udah baca novelnya. Dalam dunia Harry Potter, FBWTFT adalah sebuah buku mata pelajaran Care of Magical Creatures yang diberikan di Hogwarts pada tahun ke-3. Buku ini berisi kumpulan hewan-hewan gaib dunia sihir dari A-Z karya seorang magizoologist lulusan Hogwarts; Newt Scamander (yang gak lain penulisnya juga tetep J.K. Rowling). Berdasarkan buku ajar inilah dibuat film FBWTFT yang menceritakan kisah Newt Scamander dengan hewan-hewan gaibnya. Gak menutup kemungkinan kalau suatu hari nanti bakal beredar novel FBWTFT yang isinya tentang kisah Newt. Dan itu sangat gue tunggu. Keren banget yaaaaahhh.

Yang merah itu tuu buku FBWTFT
JUMLAH FILM

Ketujuh seri novel Harry Potter diifilmkan, namun di novel terakhir; Harrry Potter and The Deathly Hallows film dibuat menjadi dua bagian; HP 7 Part 1 dan HP 7 Part 2. Jadi total keseluruhan film HP adalah delapan dan semuanya suksessssss kayak novelnya. Kalau dari segi ceritanya, film dan novel gak jauh berbeda namun lebih mantap cerita di novelnya.

Sedangkan untuk film FBWTFT, telah dikonfirmasi oleh J.K Rowling sendiri bahwa akan ada lima seri film. LIMA GUYS LIMA!!!! Kabar awalnya sih FBWTFT ini akan dibuat trilogi alias tiga film, tapi seiring berjalannya waktu tante Rowling mengkonfirmasi bahwa ada lima film. Banyak orang yang mempertanyakan kenapa harus lima, apakah tidak berlebihan, dan lain-lain. Namun tante Rowling membela diri dengan menyuruh kita menunggu hingga film terakhir, dan di situ lah terdapat jawaban yang membuat kita mengerti mengapa film ini lima. Heeeeeemm mungkin kisahnya emang panjang kayak HP yaa dan kalau ada yang diilangin bakal gak seru, maka dibuat lima. Sebagai orang yang bukan siapa-siapa ya kita cuma bisa nunggu kurang-lebih sekitar 8 tahun. Anak gue udah belajar naek sepeda tuh kayaknya.

TOKOH UTAMA

Kalau di Harry Potter kita punya trio; Harry Potter, Ron Weasley, dan Hermione Granger. Tokoh antagonisnya adalah Lord Voldemort alias Tom Marvollo Riddle.

Kalau di FBWTFT kita punya kwartet; Newt Scamander, kakak-beradik Propertina dan Queenie Goldstein, dan Jacob Kowalski. Tokoh antagonisnya sih belum terlalu jelas, cuma clue dari film pertamanya adalah Gellert Grindewald yang kayaknya bakal bertahan sebagai antagonis hingga film terakhir.

Kalau ada yang belum tau siapa Gellert Grindewald, doi pernah muncul di film HP 7 Part 2. Di film itu dilihatkan Grindewald yang udah tua mendep di penjara Nurmengard disiksa sama Lord Voldemort karna gak mau kasih info tentang Elder Wand; the most powerfull wand in the world yang gak lain adalah salah satu The Deathly Hallows.

Gellert Grindewald banyak diceritakan di novel ke-7. Grindewald adalah penyihir hitam paling berbahaya pada masanya (yaa ini ni masanya Newt Scamander). Grindewald adalah mantan sahabat Albus Dumbledore (bahkan ada gosip yang beredar kalau Grindewald adalah cinta pertamanya Dumbledore, Dumbledore is gay T___T rusak dunia rusaaakk T______T). Grindewald memiliki kemampuan sihir dan kejeniusan yang luar biasa, sama halnya dengan Dumbledore.
Grindewald sangat terobsesi dengan Relikui Kematian (Deathly Hallows) dan bersama dengan Albus Dumbledore, ia berusaha menyatukannya agar bisa menguasai dunia. Adik laki-laki Albus, Aberfort, menentang persahabatan Albus dengan Gellert. Hingga akhirnya terjadilah pertarungan antara Albus, Aberfort, dan Gellert. Dalam pertarungan itu Ariana (adik perempuan Albus dan Aberfort) tidak sengaja terbunuh. Dan setelah kematian Ariana, hubungan Albus dan Aberfort tidak baik, sementara Gellert Grindewald tetap meneruskan petualangannya menguasai dunia dan persahabatannya dengan Albus berakhir.

Ditinggal seluruh keluarganya (ayahnya di Azkaban dan ibunya meninggal, sedih banget pokoknya masa muda Albus T__T) membuat Albus merasa begitu terpukul ia tak bisa menolak rasa bersalahnya yang selalu menganggap bahwa mantranyalah yang membunuh Ariana. Kejadian-kejadian itu kemudian membentuk karakter Albus Dumbledore sampai ia menjadi guru Transfigurasi di Hogwarts dan bermetamorfosis menjadi penyihir yang lebih bijak. Grindewald yang tetap meneruskan cita-citanya dalam mencari kekuasaan yang sudah memiliki tongkat Elder akhirnya bertemu dalam sebuah pertempuran dengan Albus. Albus mengalahkan Dumbledore dan menjadi pemilik sah Elder Wand, bahkan setelah ia meninggal.

Itulah kurang-lebih kisah si Gellert Grindewald yang muncul sebagai cameo di akhir film FBWTF. Sekedar info nih yaa, ayahnya Albus, Percival Dumbledore, dipenjara di Azkaban selamanya karena menyerang tiga muggle yang menyerang Ariana yang masih 6 tahun karena mereka melihatnya menggunakan sihir. Akibat dari serangan itu Ariana menderita sakit seumur hidupnya. Yaaa pasti sebagai ayah, Percival terpukul banget ya. Namun berita yang beredar tidak demikian, bahkan dibuat sebuah buku yang judulnya The Life and Lies of Albus Dumbledore (Kehidupan dan Kebohongan Albus Dumbledore) karya Rita Skeeter yang isinya sangat bertentangan dengan kisah nyatanya. Saat Albus dan sahabatnya Elphias Dodge  berencana untuk melakukan perjalanan berkeliling dunia, Albus yang saat itu berusia 18 tahun tertimpa musibah kematian ibunya, yang tidak sengaja dibunuh oleh Ariana yang tidak mampu mengendalikan kekuatan sihirnya (bisa dibilang sakitnya kumat :().

LATAR

Semua novel dan film Harry Potter berlatar di Inggris pada tahun 1990an. Sedangkan untuk film pertama FBWTFT berlatar ni Amerika Serikat di tahun 1920an.

Ada banyak perbedaan istilah-istilah sihir di New York dan di London. Apa aja mereka? Check this out...
  • Sebutan untuk manusia non-sihir
Kalo di London sebutan untuk para manusia yang bukan golongan penyihir alias manusia biasa kayak kita-kita ini adalah Muggle, sedangkan di New York mereka disebut No-Maj.
  • Kementrian Sihir
Kalo di London kementerian sihir namanya ya Ministry of Magic. Di London kementrian sihirnya menjulang dalaaaaaam ke bawah. Yaps, kementriannya ada di bawah tanah. Kalo di New York nama kementrian sihirnya adalah MACUSA (Magical Congress of United States of America) dan gedungnya menjulang tingiiiiiiii ke atas.
  • Sekolah Sihir
Inggris punya Hogwarts dan Amerika Serikat punya Ilvermorny.

Apalagi yaaa? Kayaknya udah deh, ntar kalo nemu bakal ditambahin lagi hmm.

Kayaknya segitu aja uraian tentang Fantastic Beasts and Where To Find Them VS Harry Potter, jika ada yang kelewat atau gak disebutin ditulisan ini bisa dishare ke gue. Hehe.

Meskipun banyak perbedaaan antara kedua film tersebut, namun tetep bahagiaaaaa bisa menikmati kisah begini lagi <3

Udah gak bingung dan nyambung kan sekarang sama film FBWTFT?

Kalo ada yang belum nonton, nonton giiiiiiiihhhhhhh. Kalo sebelumnya ada yang belum pernah nonton HP atau gak tertarik sama HP (emang ada ya orang yang begini :() mungkin setelah nonton film FBWTFT bakal penasaran sama HP dan akhirnya bakal nonton HP. HAHAHA.

Sampai jumpa yang gak tau kapan~

0 komentar:

Posting Komentar

 
Chamber of Secret Blogger Template by Ipietoon Blogger Template